10 Maskapai Penerbangan Dunia dengan Kabin Terbaik 2025

Daftar 10 Maskapai Penerbangan Dunia dengan Awak Kabin Terbaik Tahun 2025
Skytrax mengumumkan daftar maskapai penerbangan dunia dengan awak kabin terbaik versi 2025. Penilaian dilakukan berdasarkan berbagai aspek layanan, mulai dari efisiensi dan ketelitian hingga kualitas layanan personal yang menciptakan pengalaman menyentuh hati bagi para penumpang. Berikut adalah daftar lengkapnya:
1. Singapore Airlines
Singapore Airlines tetap menjadi juara bertahan dalam daftar ini. Maskapai ini dikenal dengan layanan kelas dunia yang selalu menjaga standar tinggi. Untuk mempertahankan reputasinya, Singapore Airlines terus menawarkan peluang bagi individu yang memiliki orientasi pada kepuasan pelanggan, kemampuan bekerja dalam tim, serta proaktif.
Program pelatihan mereka sangat komprehensif dan berlangsung selama empat bulan. Materi pelatihan mencakup pengetahuan produk, layanan makanan dan minuman, prosedur pelayanan penumpang, tata krama, bahasa, komunikasi, keselamatan, serta prosedur darurat dan pertolongan pertama.
2. ANA All Nippon Airways
Di posisi kedua, ANA All Nippon Airways juga mempertahankan peringkatnya. Maskapai Jepang ini memiliki visi untuk menjadi salah satu grup maskapai terdepan di pasar global. Oleh karena itu, mereka menawarkan program pengembangan sumber daya manusia berskala internasional.
Pelatihan mencakup berbagai jenjang karier, pelatihan keterampilan bisnis, program pengembangan kepemimpinan, serta sistem rekrutmen terbuka untuk karyawan yang ingin mengeksplorasi potensi di posisi baru.
3. Cathay Pacific Airways
Cathay Pacific Airways melonjak dari peringkat 5 menjadi posisi 3. Para awak kabin dilatih untuk menerapkan nilai-nilai utama perusahaan: Thoughtful, Progressive, dan Can-do. Mereka dikenal sigap dalam menghadapi situasi darurat dan memberikan layanan terbaik.
Program pelatihan khusus ini mencakup protokol keselamatan, pelayanan pelanggan, serta teknik dan pengetahuan profesional terkait prosedur pelayanan.
4. Garuda Indonesia
Meski turun satu peringkat ke posisi 4, Garuda Indonesia tetap masuk dalam daftar maskapai penerbangan dengan awak kabin terbaik. Sistem pelatihan mereka sudah berkualitas sejak tahun 1950-an. Prioritas utama adalah menjaga kualitas pelatihan dengan pengembangan instruktur, silabus, media, dan metodologi pengajaran.
5. EVA Air
EVA Air dari Taiwan menduduki posisi kelima. Untuk menjaga standar keselamatan dan kualitas layanan, mereka menggunakan fasilitas simulasi pesawat dan mengikuti SOP secara ketat. Pelatihan fokus pada pengoperasian peralatan darurat, penanganan situasi darurat, serta penguasaan teknik dan pengetahuan profesional.
6. Hainan Airlines
Hainan Airlines dari Tiongkok tetap berada di posisi keenam. Pelatihan awak kabin berlangsung selama tiga bulan, dengan fokus pada prosedur keselamatan, situasi darurat, layanan pelanggan, dan komunikasi sesuai standar Tiongkok dan internasional.
7. Japan Airlines
Japan Airlines berhasil mempertahankan peringkatnya di posisi ketujuh. Program pelatihan mereka sangat ketat dan menganut budaya luhur Jepang seperti Omotenashi (layanan yang melampaui ekspektasi), Mekubari (kepekaan terhadap kebutuhan penumpang), dan Ichigo ichie (menghargai setiap momen).
8. Malaysia Airlines
Malaysia Airlines naik dari peringkat 10 menjadi posisi 8. Maskapai ini memastikan semua penumpang terbang dengan nyaman dan aman. Pelatihan awak kabin mencakup keterampilan prosedur keselamatan darurat.
9. STARLUX Airlines
STARLUX Airlines membuat gebrakan besar dengan masuk ke posisi kesembilan. Pelatihan awak kabin sangat ketat dan komprehensif, fokus pada keselamatan dan layanan. Program pelatihan mencakup pelatihan awal, evaluasi dalam penerbangan, dan pengembangan berkelanjutan.
10. Korean Air
Korean Air meraih posisi kesepuluh. Maskapai ini meningkatkan peringkat dari 13 menjadi 10. Pelatihan awak kabin mencakup kurikulum komprehensif yang fokus pada keselamatan, keamanan, dan layanan. Program khusus seperti "Dive into K-style" juga ditawarkan untuk pramugari internasional.
Dari 10 maskapai penerbangan dunia dengan awak kabin terbaik 2025 versi Skytrax di atas, adakah satu yang menjadi favorit kamu?